(Pusdikarmed) Herman Abdullah, S.Psi. dari Tim Perfecta Maxima Consulting Indonesia beri pembekalan desain grafis dan multimedia kepada personel Pusdikarmed dan Persit KCK Ranting 5 Pusdikarmed di ruang CMC (Class Monitoring Center). Selasa (8/02/2022) 

 

 

 

Danpusdikarmed berharap kedepan akan terus melaksanakan pembekalan multimedia untuk upgrade dan sharing ilmu IT (Informatika dan Teknologi) yang terus berkembang di era 5.0 saat ini sehingga personel Pusdikarmed mampu mengikuti kemajuan teknologi tersebut.

Para peserta pembekalan mendapatkan materi dan praktik tentang multimedia dan jurnalistik, materi-materi tersebut antara lain tehnik pengambilan gambar, pengenalan sudut pandang, pengetahuan multimedia serta editing video.

Disamping itu, era globalisasi dan perkembangan teknologi komunikasi serta informatika dewasa ini semakin meningkatkan peran dan fungsi media massa dalam berbagai aspek kehidupan baik ekonomi, sosial budaya, pertahanan dan keamanan, sehingga secara tidak langsung menuntut tekad kita sebagai insan penerangan untuk selalu siap sedia baik secara pengetahuan dan keterampilan,” tegas Danpusdikarmed.

 

 

 

Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji, S.I.P., S.Sos juga mengharapkan setelah diadakan pelatihan ini para peserta penataran dapat mengaplikasikan materi yang didapat selama penataran sehingga dapat diterapkan di bagiannya masing-masing.

“Serap ilmu sebanyak mungkin, tanyakan yang tdiak perlu terapkan dalam pembuatan slide paparan, Video dan Desain grafis di masing – masing kantor”. ucap Jauhari Agus.

 

 

 

Pembekalan berjalan selama 6 jam yang terbagi dalam 4 sesi utama mulai dari desain grafis, Ilmu photografi, slide persentasi dan editing video. Dalam kegiatan ini semangat dan antusias peserta sangat baik terbukti dengan banyaknya pertanyaan dan hasil praktek yang sudah dianggap sempurna. Hal ini menunjukkan bahwa pembekalan ini berhasil sesuai dengan target yang ingin dicapai.

Turut hadir Danpusdikarmed, Ketua Persit KCK Ranting 5 beserta Ibu pengurus Persit Sie Organisasi, perwakilan tiap bagian Personel Pusdikarmed, Herman Abdullah., S.Psi. dan Asiawati Sulastri, MPsi.

   
Share to :
  Facebook WA Twitter